.
4shared.com - Free file sharing and storage

Kamis, 19 November 2009

Google Bantah OS Chrome untuk Publik Meluncur Pekan Ini


CALIFORNIA - Ranah maya sempat dikejutkan dengan isu yang mengatakan kalau Google bakal melempar sistem operasi besutannya, OS Chrome, pada pekan ini. Dengan tegas Google membantahnya.

Perusahaan yang berbasis di California, Amerika Serikat itu menyatakan tidak mempunyai rencana untuk meluncurkan OS Chrome ke publik pada pekan ini, seperti yang ramai diperbincangkan di internet.

Namun demikian, Google membenarkan akan terjadi pengenalan OS terbuka yang ditujukan untuk netbook tersebut pada hari ini, meski pemaparan teknis tersebut dilakukan secara terbatas kepada sejumlah media, yang secara khusus mereka undang ke kantor Google.

Kendati demikian, Google menjamin akan ada pemberitahuan berikutnya mengenai ketersediaan Chrome OS kepada publik, yang bisa jadi akan meluncur pada tahun depan. Ini mengingat Chrome OS secara resmi ditunjukkan kepada kalangan di luar pihak Google.

Seperti diberitakan sebelumnya, sumber terpercaya blog TI terkemuka TechCrunch, menyebutkan versi awal dari OS Chrome akan datang untuk pengguna terbatas pekan ini. Jika merunut ke berita sebelumnya, Google memang telah mengatakan bahwa sebuah versi awal dari OS akan tersedia pada musim gugur ini. (Choi)

Sumber : Okezone.com

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger