.
4shared.com - Free file sharing and storage

Sabtu, 09 Januari 2010

Kabar Apple Tablet pun Memanas dari Taiwan


Jakarta - Bukan rahasia kalo produksi perangkat Apple dilakukan oleh perusahaan Taiwan. Maka ketika kabar soal Apple Tablet memanas lagi, Taiwan pun ikut jadi sumber.

Beberapa nama perusahaan Taiwan disebut-sebut terlibat dalam pembuatan produk terbaru dari Apple.

Perusahaan Taiwan Foxconn dikabarkan akan menjadi pemanufaktur perangkat komputer tablet dari Apple. Innolux, salah satu divisi dari Foxconn, akan menjadi penyuplai utama perangkat yang siap diedarkan secara massal pada Maret atau April 2010.

Foxconn jelas bukan nama asing bagi Apple. Ia adalah pabrikan untuk berbagai produk Apple seperti Macbook, Mac Mini, iPod dan iPhone. Selain itu, Foxconn memproduksi motherboard untuk berbagai pihak. Termasuk Intel, PlayStation 3, Nintendo Wii, Xbox 360 hingga Amazon Kindle.

Menurut DigiTimes, media asal Taiwan, Foxconn membawa serta salah satu anak perusahaan bernama G-Tech Optoelectronics dalam pembuatan Apple Tablet. G-Tech dibutuhkan untuk memperbaiki kekuatan kaca pada layar 10 inchi yang akan digunakan.

Nama perusahaan Taiwan lain yang juga terseret gelombang rumor produk Apple ini adalah Wintek. Perusahaan ini sempat disebut-sebut sebagai salah satu penyedia layar bagi produk itu.

Apple Tablet, belakangan disebut-sebut dengan nama iSlate, konon adalah sebuah perangkat komputer berlayar sentuh dengan ukuran 10 inchi. Gadget ini akan nampak bagaikan iPhone dengan ukuran besar.

Satu hal yang harus selalu ditekankan: Apple hingga kini belum memberikan kabar resmi akan adanya produk tablet. Jadi semua kabar ini bisa jadi hanya isapan jempol belaka.

(Choi)

Sumber : Detikinet.Com

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger