.
4shared.com - Free file sharing and storage

Minggu, 31 Januari 2010

Google 'Sucikan' Ponsel Nexus One


Jakarta - Ponsel Google, Nexus One, seakan-akan menjadi handset suci. Sebab, fitur voice recognition atau pengenal suara di Nexus One, ternyata dilengkapi dengan sensor kata-kata kotor.

Dengan kecanggihan fasilitas voice recognition, user Nexus One bisa menulis pesan cukup dengan mengatakannya saja. Namun jika yang diucapkan adalah sumpah serapah, ternyata Nexus One langsung otomatis menyensor dengan simbol #.

Misalnya sebuah kata makian cukup terkenal dalam bahasa Inggris, bakal langsung diubah oleh Nexus One. "Kamu tahu, ini semua adalah bull####", demikian pesan yang bakal terpampang di layar ponsel.

Juru bicara Google menyatakan pihaknya memang sengaja melakukan sensor. Namun tujuannya lebih untuk mencegah kata-kata kotor muncul secara tidak sengaja ketimbang alasan etika. Sebab, teknologi voice recognition masih belum sempurna.

Google menjelaskan, penyaringan kata dilakukan untuk menghindari kejadian di mana sebenarnya user mengatakan kata yang 'bersih', namun diterjemahkan oleh ponsel sebagai kata kotor.

"Tujuan utama kami adalah untuk membuat hasil yang sama persis dengan yang Anda katakan dan kami secara konsisten mengembangkan teknologi ini agar semakin baik untuk memenuhi kebutuhan konsumen."

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger