.
4shared.com - Free file sharing and storage

Selasa, 21 Juli 2009

App Store Bagikan Aplikasi Astronomi Gratis


SAN FRANSISCO - Apple mempunyai cara tersendiri untuk turut memeriahkan perayaan ke-40 tahun pendaratan misi Apollo 11 di Amerika. Melalui App Store, Apple menyediakan aplikasi astronomi gratis bernama SkyGazer dan SkyVoyager.

Kedua aplikasi ini sejatinya dijual seharga USD2,99 untuk SkyGazer dan USD14,99 untuk SkyVoyager. Namun khusus pada saat peluncurannya pada 20 Juli kemarin, App Store memberikan aplikasi ini secara cuma-cuma kepada para pengguna iPhone dan iPod Apple yang menginginkannya.

Aplikasi diluncurkan bertepatan dengan peringatan sejarah pendaratan manusia di Bulan pada 1969 silam. Apple mendapat ide untuk turut memeriahkan perayaan ini dengan meluncurkan aplikasi khusus berhubungan dengan dunia astronomi dan luar angkasa.

SkyVoyager adalah aplikasi planetarium yang memberikan gambaran langit secara jelas dari berbagai posisi di Bumi. Jika pengguna memiliki teleskop yang terkoneksi dengan komputer, aplikasi ini bisa mengontrolnya melalui koneksi Wi-Fi.

Sementara aplikasi lainnya, SkyVoyager adalah aplikasi database yang memuat sekira 300.000 bintang dan 30.000 objek luar angkasa. Bagi para pecinta Astronomi, tentunya aplikasi ini menjadi sesuatu yang wajib dimiliki.

Juru bicara Apple juga menambahkan, aplikasi ini sangat mudah dioperasikan bahkan bagi pengamat astronomi yang awam sekalipun atau mereka yang sekedar memerlukannya sebagai perangkat pelengkap hobi. (Choi)

Sumber : Okezone.com

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger