.
4shared.com - Free file sharing and storage

Kamis, 09 Juli 2009

AS - Korsel Salahkan Korut Atas Internet Hacked


SEOUL - Kecurigaan Korea Selatan dan Amerika terhadap Korea Utara, yang dianggap melancarkan serangan cyber ke jaringan komputer mereka semakin berkembang.

Badan intelijen kedua negara mempercayai keterlibatan penuh Korea Utara yang berhasil mematahkan jaringan internet komputer milik pemerintahan Amerika dan Korsel. Korea Utara dianggap ingin mencuri informasi militer kedua negara untuk memperkuat strategi militer Korut sendiri, termasuk memperkuat rencana uji coba peledakan nuklir.

Beberapa waktu lalu, Badan Intelijen Korea Selatan menemukan adanya komputer virus berbahaya yang menginfeksi 18.000 komputer di 11 situs pemerintahan mereka.

Hal ini membuat Korea Selatan harus mengeluarkan status siaga I untuk mengantisipasi meluasnya penyebaran virus berbahaya tersebut.

Karena aksi perusakan ini, situs tersebut sempat mengalami mati total dan sulit diakses selama kurang lebih empat jam. Menurut Pusat Respon Teror Cyber Korea Selatan, mengatakan para peretas itu sengaja menyerang situs milik pemerintah.

Hingga saat ini, para pihak berwajib terus menyelidiki untuk mengetahui identitas pelaku yang melakukan aksi ilegal tersebut. Lebih lanjut, dari data yang dikeluarkan di Departemen Pertahanan saja, kasus serupa hingga sekarang telah mencapai 95 ribu kasus per minggu.

Dilansir dari data itu juga, kalau sebanyak 10.450 kasus hacking dan 81.700 infeksi virus telah menyerang sistem keamanan komputer milik militer setiap harinya. Dalam perkembangannya, ini terus mengalami peningkatan yang signifikan. (Choi)

Sumber : Okezone.com

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger