.
4shared.com - Free file sharing and storage

Jumat, 26 Juni 2009

Facebook dan Twitter Berlomba Kabarkan Kematian Jacko


Jakarta - Kabar kematian Michael Jackson tak hanya menggegerkan warga dunia, para penduduk di dunia maya pun ikut tersentak karenanya. Bahkan di sejumlah situs jejaring sosial mengakibatkan lonjakan trafik yang signifikan.

Di Facebook misalnya, kabar kematian Jacko membuat trafik di situs tersebut melonjak hingga 3 kali lipat dari biasanya. Juru bicara Facebook mengatakan, hal itu terlihat dari sangat banyaknya para pengguna yang mengubah status akunnya dengan memberitakan kabar kematian sang 'King of Pop' itu.

Keadaan di Twitter pun tak kalah heboh. Bahkan, volume pesan yang wara-wiri di situs mikro blogging ini sempat mencapai 5.000 postingan per menit ketika waktu klimaks.

"Kami melihat postingan tweets yang naik dua kali lipat tiap detiknya ketika berita itu (kematian Jacko -red.) pecah," ujar co-founder Twitter Biz Stone.

Bahkan saking hebohnya, ia melanjutkan, kabar kematian Jacko ini setara dengan berita dunia lainnya seperti kabar mengenai pemilihan presiden AS beberapa waktu lalu.

Jika sudah begini, tentu daya tahan perangkat dan sistem yang menyokong situs tersebut patut menjadi perhatian. Twitter saja sempat lunglai di beberapa tempat karena gempuran para penggunanya.

"Terkait performance, memang ada laporan akses yang lambat. Namun kita terus akan mempertahankan performa segera," tukas Stone.

Subyek yang paling banyak digunakan di Twitter adalah 'Rip MJ', 'King of Pop' dan 'Thriller', sedangkan untuk kata kunci yang paling banyak digunakan di mesin pencari google adalah 'Michael Jackson died'. (Choi)

Sumber : Detikinet.com

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger