.
4shared.com - Free file sharing and storage

Jumat, 06 November 2009

Masih Terikat Vista, Windows 7 Belum Jadi Pilihan


Jakarta - Meski Windows 7 baru saja diluncurkan dalam hitungan minggu di Indonesia, namun rentetan produk yang dipajang di Indocomtech 2009 masih sedikit yang dijual dengan sistem operasi anyar besutan Microsoft tersebut.

Notebook yang ditawarkan sebagian besarnya masih menggunakan Windows Vista. "Ini sudah paketnya, tak bisa (dibeli) menggunakan sistem operasi lain," ujar salah satu petugas di booth Hewlett-Packard (HP).

Dilanjutkannya, konsumen masih bisa mendapatkan Windows 7 secara gratis jika membeli notebook HP yang ber-OS Vista selama pameran. Hanya saja, upgrade gratis itu baru dilakukan di awal tahun nanti.

Ditambah lagi, konsumen sebelumnya juga harus membeli software kit senilai US$ 20 atau setara dengan Rp 200 ribu. Baru bisa benar-benar mendapatkan upgrade gratis untuk mencicipi Windows 7.

Fenomena ini tidak hanya ditemui di booth HP. Hampir semua vendor PC yang ambil bagian di Indocomtech 2009 sepertinya juga melakukan kebijakan serupa. Yakni lebih banyak menjual notebook yang terikat dengan Vista ketimbang Windows 7.

Sementara itu, untuk membuat harga notebook terlihat murah, para vendor PC juga banyak yang menawarkan paket kosongan alias belum diinstal sistem operasi.

Untuk komputer jinjing jenis ini, tentu saja harga yang ditawarkan menjadi lebih murah. Namun bagi pengguna newbie, tentu hal ini bisa menjadi semacam jebakan. Sebab, notebook tersebut masih belum bisa digunakan sama sekali, dan untuk 'menyempurnakannya' dengan diinstal OS, mereka harus mengeluarkan biaya lagi untuk membayar jasa orang lain.

Aplikasi Open Source Linux juga dijadikan jurus oleh beberapa vendor PC di Indocomtech 2009 untuk menekan harga jual. (Choi)

Sumber : Detikinet.com

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger