.
4shared.com - Free file sharing and storage

Jumat, 29 Mei 2009

CEO Yahoo: Microsoft Harus Sediakan Dana Besar


CALIFORNIA - Cerita rencana Microsoft untuk mengakusisi Yahoo masih terus berlanjut. Setelah sebelumnya berulang kali, CEO Microsoft Steve Ballmer berkoar-koar kalau perusahaanya masih mempunyai minat untuk melanjutkan pembicaraan. Kini, giliran CEO Yahoo Carol Bartz yang angkat bicara.

Menurut Bartz, Yahoo masih terbuka untuk melakukan pertemuan untuk membahas merger diantara dua perusahaan raksasa ini. Bagi Bartz, jika Microsoft dan Yahoo digabung maka ia menyakini bakal ada akses internet yang semakin mudah untuk pengguna. Pasalnya, akan ada teknologi baru yang akan dibenamkan nantinya.

"Microsoft harus menyiapkan banyak dana untuk dapat membeli salah satu unit bisnis Yahoo," kata pengganti Jerry Yang itu.

Pernyataan Bartz ini tentu memembuat orang terbelalak, sebab dengan penuh percaya diri dia mengatakan kalau saat ini Yahoo sudah semakin pulih dari keterpurukan selepas ditinggal Jerry Yang. Dia menunjukan, kalau saham Yahoo semakin meningkat terus.

Akan tetapi, saat ditanya apakah Yahoo akan menjual semua unitnya kepada perusahaan Bill Gates itu? Dengan tegas, Bartz menolaknya. Karena selama ini, unit yang ingin dijual hanyalah mesin pencari milik Yahoo. Setali tiga uang, Microsoft pun juga ingin memperkuat layanan mesin pencarinya, untuk menyaingi Google.

Sementara itu, ditempat yang berbeda, Ballmer masih tetap pada pendiriannya untuk menyimpan rapat-rapat rencana ini. Seperti biasa, pria energik itu hanya mengatakan kalau ada sedikit kemungkinan untuk mengakusisi Yahoo. Nampaknya, Ballmer masih bertahan pada tawaran lamanya yaitu, USD47,5 miliar yang saat itu ditolak oleh Jerry Yang. (Choi)

Sumber : Okezone.com

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger