.
4shared.com - Free file sharing and storage

Minggu, 24 Mei 2009

Infrastruktur Telkom Tingkatkan Jumlah Pelanggan


JAKARTA - Operator telekomunikasi mengerahkan berbagai cara agar dapat meningkatkan jumlah pelanggan. Selain meluncurkan program-program baru, penambahan kapasitas dan kapabilitas infrastruktur pun tak kalah penting dalam mendukung pertumbuhan pelanggan.

Hal ini pula yang dilakukan oleh Telkom. Perusahaan ini tengah gencar meningkatkan jumlah pelanggan salah satu produknya, Telkom Flexi.

Diakui oleh Eddy Kurnia, Vice President Public and Marketing Communication Telkom, kapasitas dan kapabilitas infrastruktur juga menjadi pendorong pertumbuhan pelanggan.

Melalui keterangan resminya kepada Okezone, Minggu (24/5/2009), Edi menjelaskan bahwa pada 2007 lalu, Telkom baru memiliki sekitar 2.000 BTS (Base Tranceiver Station), kini jumlah BTS yang dimiliki Telkom mencapai 4.540 BTS yang tersebar di lebih dari 350 kota di Indonesia.

"Dengan kapasitas dan kapabilitas infrastruktur yang lebih mendukung, sekarang semua kota sudah bisa melayani fitur Combo," terang Edi.

Combo adalah fitur khas Flexi yang memungkinkan pelanggan menggunakan Flexi-nya ketika berada di luar kota. Dengan layanan yang lebih baik, jelas hal ini akan membuat pelanggan Flexi merasa lebih nyaman dalam berkomunikasi. Dengan begitu, seiring meningkatnya kepercayaan dan loyalitas pengguna Flexi akan berdampak pula pada pertumbuhan jumlah pelanggan.

"Berbagai program promo, inovasi layanan nilai tambah, dan peningkatan infrastruktur telah menaikkan jumlah pelanggan Flexi secara cukup berarti," kata Edi.

Hingga April 2009 lalu pelanggan Flexi mencapai lebih dari 13 juta pelanggan. Selain itu, Flexi menjadi market leader layanan Fixed Wireless Access (FWA) dengan market share mencapai 59 persen, dari total industri 22 juta. Hal ini menunjukan keseriusan Telkom menggarap segmen layanan FWA di Indonesia. (Choi)

Sumber : Okezone.com

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger