.
4shared.com - Free file sharing and storage

Jumat, 16 Oktober 2009

Friendster Hadirkan Layanan Finansial


KUALA LUMPUR - Lama tak terdengar kabarnya, Friendster muncul kembali mencoba membuat gebrakan baru dengan menghadirkan sebuah layanan baru bernama Friendster Wallet.

Dalam menghadirkan layanan baru ini, Friendster bekerja sama dengan MOL AccessPortal Berhard sebagai penyedia layanan pembayaran dan keuangan yang mendukung lebih dari 500.000 chanel layanan pembayaran virtual dan fisik di seluruh dunia.

Friendster menyebutkan bahwa layanan Friendster Wallet memiliki fasilitas yang memungkinkan pengguna melakukan berbagai metode pembayaran dengan akun yang diisi ulang oleh kartu pra-bayar. Mereka juga bisa melakukan berbagai transaksi pembayaran secara online, seperti membayar tagihan kartu kredit atau mengisi pulsa ponsel.

Sebagai contoh, pengguna Friendster bisa membeli kartu pra-bayar berbentuk fisik di toko-toko terdekat di seluruh Asia secara tunai. Pengguna lalu tinggal memasukkan kode yang tertera pada kartu pra-bayar tersebut lalu memasukkannya pada akun Friendster Wallet.

Nantinya, akun Friendster Wallet akan terisi dengan sejumlah uang sesuai dengan nominal yang tertera pada kartu pra-bayar yang dibelinya. Nominal uang pada akun Friendster Wallet kemudian bisa digunakan untuk melakukan pembelian berbagai barang, hadiah, games, atau layanan di Friendster. (Choi)

Sumber : Okezone.com

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger