.
4shared.com - Free file sharing and storage

Rabu, 05 Mei 2010

4 Tahun, HDD Hasilkan 300.000 Petabytes Storage


SAN FRANSISCO - Meskipun industri hard disk drive (HDD) telah mengalami penurunan penjualan dalam beberapa tahun terakhir, dan diperkirakan akan kalah oleh solid state drive (SSD), namun teknologi penyimpanan HDD diperkirakan akan meningkat dalam kurun empat tahun ke depan.

Riset yang dilakukan IDC bertajuk Worldwide Hard Disk Drive 2010-2014 Forecast, menunjukkan jika pada tahun 2014, jumlah unit HDD yang terjual akan bertambah 12 juta unit menjadi 52,6 juta unit, jika dibandingkan pada tahun 2009 yang hanya 40,5 juta unit. Jumlah itu merepresentasikan kapasitas penyimpanan sebesar 300.000 petabytes.

Menurut Direktur Riset IDC untuk Mekanisme Storage, John Rydning, pertumbuhan akan storage meningkat di segmen enterprise seiring dengan kebutuhan jenis penyimpanan, seperti storage untuk layanan cloud computing, di mana kebutuhan akan internet data center juga meningkat.

Sayangnya, semakin meningkatnya kebutuhan storage akan menurunkan harga HDD yang ada. Bahkan penurunan ini akan mencapai 25 hingga 30 persen per tahun. Selain itu transisi industri dari performa drive 3,5 inci ke 2,5 inci ini akan selesai pada tahun 2012.

Dalam kurun empat tahun ke depan, akan terjadi pergeseran dari biaya HDD, namun kapasitas serial drive ATA (SATA) tetap tinggi. Performa optimal yang ada di pasar pun akan meningkat sekira 10.000 rpm atau 15.000 rpm dengan interface fibre channel atau serial-attached SCSI (SAS).

Pada tahun 2014 pula, revenue hard drive di segmen enterprise akan meningkat hanya 1,7 persen.

2 comments:

orang kampung belajar ngeblog on 21 Mei 2010 pukul 22.11 mengatakan...

prikitiw

Choirozs on 26 Juli 2010 pukul 18.22 mengatakan...

Ah yang Bener...?

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger