.
4shared.com - Free file sharing and storage

Selasa, 16 Maret 2010

Akhirnya Opera Mini 5 & Mobile Hadir Versi Final


OSLO - Opera Software akhirnya merilis versi final Opera Mini 5 dan Opera Mobile 10. Artinya, hampir semua ponsel dapat mendukung untuk mendapat pengalaman menjelajahi Web dengan Opera.

Alat peramban di ponsel ini tidak berbeda jauh dengan apa yang ada di versi beta, dengan penawaran tampilan menarik dan fitur-fitur inovatif favorit, seperti Speed Dial, pengelola kata sandi dan tabbed browsing.

"Mengingat kebutuhan dan keinginan lebih dari 50 juta pengguna, kami telah menekankan kecepatan, fungsionalitas seperti pada komputer desktop dan penghematan data pada browser ponsel kami. Hari ini, kami telah membuat lebih mudah bagi semua orang untuk melayari, mencari dan bersosialisasi di Web."

Fitur lain yang juga dapat dinikmati adalah Opera Link, yang memungkinkan pengguna menyinkronkan penanda (bookmarks), catatan dan Speed Dial antara komputer dan telepon selular Anda. Jadikan informasi Anda tersedia di mana pun Anda berada - di tempat kerja, di rumah atau ketika sedang di jalan.

Para pelanggan Telkomsel dapat mengoptimalkan Opera Mini 5, yang datang tidak hanya dengan fitur-fitur inovatif favorit yang sama, seperti Speed Dial, pengelola kata sandi dan tabbed browsing, tapi juga dengan tool bar yang memberikan Telkomsel jasa up-to-date untuk kemudahan para pelanggan. Tool bar ini akan diaktifkan secara otomatis dalam beberapa minggu kemudian.

Opera Mini 5 tersedia di semua ponsel berbasis Java dan BlackBerry, serta ponsel Android dan Windows Mobile (keduanya dalam versi beta). Opera Mobile 10 juga tersedia untuk telepon berbasis Windows Mobile dan Symbian S60.

(Choi)

Sumber : Okezone.com

0 comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Linkedin Yahoo! Bookmarks Google Buzz Google Reddit Mixx Technorati RSS Favorites
 

Blog Archive

News Technology Computer © 2008 Business Ads Ready is Designed by Choi Rozs Supported by Blogger